RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PARIWISATA DENGAN PEMANFAATAN UNSUR CUACA

Rurinda Damarani, Eko Nugroho, Adhistya Erna Permanasari

Abstract


Cuaca merupakan salah satu faktor alam yang mampu mempengaruhi      proses      pengambilan      keputusan. Kebutuhan informasi mengenai cuaca sangat dirasakan oleh  para  pengguna  website  yang  ingin  melakukan perencanaan  wisata  mulai  dari  menentukan  tanggal yang  tepat, lokasi yang akan  dikunjungi, serta dalam menyiapkan  perlengkapan  yang  perlu  dibawa  selama melakukan    perjalanan     wisata.     Kondisi     tersebut memunculkan  gagasan   untuk   pengembangan  sistem informasi   berbasis   web   yang   dihubungkan   dengan layanan eksternal seperti Weather Underground untuk memaksimalkan informasi  cuaca  sebagai  bagian  dari pengelolaan   data.   Penelitian   ini   dilakukan   untuk mengembangkan sistem  informasi  pariwisata  berbasis web  dengan  memanfaatkan unsur  cuaca  dalam  filter data. Prototype ini menggunakan PHP sebagai bahasa pemrogramannya  dan   MySQL  sebagai  media   basis datanya. Sementara untuk mendapatkan kondisi cuaca dilakukan  dengan  memanfaatkan  layanan  cuaca  dari Weather   Underground   dalam   bentuk   data   JSON. Informasi   diberikan   pada   pengunjung   situs   dalam bentuk  daftar  direktori  wisata  dengan  urutan  yang sesuai  dengan  kondisi  cuaca  yang  terjadi  di  tempat tujuan wisata.  


Full Text:

PDF

References


Fahmi, Rijal. “Wonderful Indonesia” : Indonesia.Travel Di Mata Travel Blogger Seperti Catperku. http://catperku.info/wonderful- indonesia-indonesia-travel-di-mata-travel-blogger-seperti- catperku/. 2014. Diakses pada tanggal 19 November 2014.

Murni, Elisabeth. Beberapa Hal yang Harus Disiapkan Saat Traveling. http://wisata.kompasiana.com/jalan- jalan/2012/12/12/beberapa-hal-yang-harus-disiapkan-saat- traveling-510489.html. Diakses pada tanggal 19 November 2014.

Fox, Frederic D. and Pearson, Douglas R. Method For Weather- based Advertising. United States Patent Application Publication. 2006.

Google patents weather-based ads. Article. 2012. http://www.telegraph.co.uk/technology/google/9161262/Google- patents-weather-based-ads.html

Met Office. Understanding how the weather impacts online sales. United Kingdom, 2013.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.