EVALUASI TINGKAT KEMATANGAN TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI STAIN KEDIRI MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 5
Abstract
Agar siap berkompetisi secara global, sebuah perguruan tinggi harus secara aktif memperbaiki diri termasuk dalam sisi teknologi informasi. Pentingnya pengelolaan TI saat ini tidak hanya terbatas pada organisasi profit atau perusahaan saja. Dengan pengelolaan TI yang baik, informasi dalam suatu lembaga dapat dioptimalkan sehingga tujuan lembaga dapat tercapai. Berdasarkan COBIT 5 Enabling Process terhadap Enterprise Goals dan fakta lapangan setelah dilakukan penelitian pendahuluan di STAIN Kediri ruang lingkup penyusunan model pengelolaan TI berfokus pada operational and staff productivity yang dalam BSC masuk pada bagian internal. Hal ini dipilih karena TI di STAIN Kediri masih dalam tahap berkembang (growth). Dari enterprise goals tersebut dapat dihasilkan ITrelated Goals yaitu ; 08. penggunaan aplikasi, informasi dan solusi teknologi yang memadai (Adequate use of applications, information and technology solutions) dan 16. Personel TI yang kompeten dan bermotivasi (competent and motivated business and IT personnel). Setelah dilakukan proses pengumpulan data diperoleh hasil perhitungan untuk setiap proses yang terdapat pada customer perspective menetapkan targetnya sebesar 2, dari target yang telah ditentukan, diharapkan pihak manajemen dapat memenuhi target tersebut. Berdasarkan analisis temuan audit menggunakan COBIT 5, untuk keenam proses IT related goals sebelumnya, staf operator IT dan sistem yang digunakan di STAIN Kediri sebagian besar masih dalam tahap reaktif. Yang berarti penerapan dan implementasi teknologi masih dalam bentuk dadakan, tanpa didahului perencanaan yang matang
Full Text:
PDFReferences
ISACA. (2012). COBIT 5 A Business Framework for the Governance and Management of Enterprise IT. USA: ISACA.
ISACA. (2012). COBIT 5 Enabling Processes. USA: ISACA.
ISACA. (2012). COBIT 5 Implementation. USA: ISACA.
ISACA. (2011). ISACA issues COBIT process assessment model. Technology & Business Journal, , 325.
Williams, B.K., & Sawyer, S.C. (2007). Using Information Technology : Pengenalan Praktis Dunia Komputer dan Komunikasi. (edisi-7). Yogyakarta : ANDI.
Refbacks
- There are currently no refbacks.