APLIKASI PEMBAYARAN IPKL PADA PT MODERNLAND REALTY, TBK DENGAN TOOLS CSF ANALYSIS
Abstract
Tumbuh kembang property, khususnya di Jabotabek saat ini yang kian pesat mendorong bisnis ini memanfaatkan kemajuan teknologi informasi sebagai upaya meningkatkan pelayanan terbaik kepada konsumen. Sebagai perusahaan yang memproduksi dan menjual property maka salah satu pendapatan perusahaan tergantung pada pembayaran IPKL (Iuran pemeliharaan dan keamanan lingkungan), Besar kecilnya pendapatan perusahaan tergantung pada kemampuan PT. Modernland Realty Tbk, dalam mengelola dan mengembangkan lingkungan sehingga Customer dapat membayar iuran IPKL tersebut secar rutin dalam memenuhi kewajibannya. Dalam melakukan transaksi pembayaran iuran IPKL sistem yang berjalan saat ini masih sederhana hanya menggunakan Microsoft excel. Sehingga menyebabkan sering terjadinya ketidak sesuaian data dan pelayanan dalam transaksi pembayaran iuran yang berjalan lambat, maka untuk mengatasi permasalahan tersebut perlu dibuat Aplikasi Pembayaran Iuran agar sistem berjalan lebih cepat, tepat dan akurat dengan menggunakan aplikasi berbasis web. Penulis menggunakan tools CSF dalam menganalisa proses bisnis kemudian mengembangkan sistem dengan metode berorientasi objek melalui pendekatan prototype, serta menggunakan software PHP, MySQL dan Macromedia Dreamweaver 8. Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa aplikasi Sistem Informasi Pembayaran Iuran yang dapat mempermudah user dan konsumen dalam proses pembayaran.
Full Text:
PDFReferences
Amrullah, Afif. 2011. “Langkah-Langkah Penggunaan UML (Unified Modeling Language)”. Bandung.
Budiman, Agustiar. 2012. "Pengujian Perangkat Lunak dengan Metode Black Box Pada Proses Pra Registrasi User Via Website”, Makalah, halaman: 4.
Henderi. (2008). Unified Modeling Language (UML): Konsep dan Implementasinya Pada Pemodelan Sistem Berorientasi Objek dan Visual.
Murad. 2010. “MetodeStruktur UML”. Bandung: Informatika.
Nugroho, Adi. (2010). Analisis Perancangan Sistem Informasi dengan Metodologi Berorientasi Object. Bandung: Informatika Manual Book modernland Realty Tbk,
Turban, 2011. Strategic Planning for Information Systems, Jakarta
Refbacks
- There are currently no refbacks.