PENINGKATAN KAPASITAS KARANG TARUNA KAMPUNG BANARAN SEBAGAI RINTISAN SOCIOPRENEURSHIP

Gardyas Bidari Adninda, Aditya Maulana Hasymi

Abstract


Kampung Banaran merupakan salah satu Kampung yang berada di wilayah administrasi Dusun Banaran, Desa Sumberagung, Kecamatan Jetis, Kabupaten Bantul. Kampung Banaran memiliki Karang Taruna yang dikelola pemuda-pemudi setempat. Kualitas organisasi beserta anggotanya masih sangat kurang dan bahkan menurun dari tahun ke tahun. Warga usia produktif yang tergabung dalam organisasi pemuda Karang Taruna Bhakti Mandiri Kampung Banaran kurang memiliki tanggungjawab dan komitmen dalam melaksanakan kegiatan organisasi.

Dalam rangka memperbaiki kualitas Karang Taruna Bhakti Mandiri Kampung Banaran, dibuatlah program pengabdian masyarakat guna memberikan wawasan baru dan melatih anggota karang taruna berorganisasi. Konsep sociopreneurship dipilih menjadi salah satu solusi untuk dapat meningkatkan tanggungjawab para anggota untuk berkegiatan dengan lebih baik.

 

Kata kunci: peningkatan kapasitas, karang taruna, sociopreneurship


Full Text:

PDF

References


Susanto, D. 2010. Strategi Peningkatan Kapasitas Modal Sosial dan Kualitas Sumberdaya Manusia Pendamping Pengembangan Masyarakat. Bogor : Jurnal Komunikasi Pembangunan.

Rahayu, Ana Budi. 2006. Pembangunan Perekonomian Nasional Melalui Pemberdayaan Masyarakat Desa. Diakses dari http://www.infodiknas.com/wp-content/uploads/2014/12/PEMBANGUNAN-PEREKONOMIAN-NASIONAL-MELALUI-PEMBERDAYAAN-MASYARAKAT-DESA.pdf


Refbacks

  • There are currently no refbacks.