PENINGKATAN KOMPETENSI GURU SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU (SDIT) BAITUSSALAM 2 CANGKRINGAN MELALUI PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF
Abstract
Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Baitussalam 2 Cangkringan merupakan sekolah dasar yang mengedepankan visi untuk mencetak generasi Qur’ani yang shaleh, unggul dan menjadi teladan bagi bangsa dan agama. SDIT Baitussalam 2 yang beralamat di Wukirsari, Cangkringan, Sleman, DIY ini merupakan salah satu unit di Pondok Pesantren Modern Baitussalam yang bernaung dibawah Yayasan Nidaau Attaqwa. SD IT Baitussalam 2 menerapkan program pembelajaran yang sangat beragam. Proses belajar mengajar di kelas maupun ekstrakurikuler memerlukan dukungan yang besar dari Guru kelas untuk membentuk suasana belajar menjadi menyenangkan dan kondusif. Seiring perkembangan teknologi dan IPTEK, SDIT Baitussalam 2 telah memanfaatkan teknologi di beberapa proses pembelajarannya. Namun, teknologi tersebut belum digunakan secara maksimal oleh komponen sekolah. Beberapa kendala yang dihadapi oleh SDIT Baitussalam 2 adalah Pamanfaatan Laptop dan LCD digunakan secara bergantian oleh para guru untuk pembelajaran, media pembelajaran digital yang dimiliki guru masih terbatas, kurang adanya pelatihan pembuatan media pembelajaran yang menarik dan interaktif untuk pembelajaran di kelas. Berdasar analisis situasi tersebut, maka solusi yang diberikan yaitu memberikan pelatihan atau workshop pembuatan media pembelajaran interaktif untuk mendukung proses belajar mengajar Guru SDIT Baitussalam 2. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru dalam pembuatan media pembelajaran interaktif. Keberhasilan dari pelatihan ini diukur dengan membandingkan nilai pretest dan posttest yang diberikan kepada peserta pelatihan. Hasil nilai rata-rata dari pretes sebesar 5.5 dan nilai rata-rata posttes sebesar 6.3 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan pada peserta pelatihan yaitu guru.
Kata kunci: Kompetensi, Guru, Media Pembelajaran, Interaktif
Full Text:
PDFReferences
SDIT BAITUSSALAM.2016. Profil SDIT BAITUSALAM 2. Diambil dari http://www.sditbaitussalam2.sch.id/
Santyasa.I.W. 2007. Landasan Konseptual Media Pembelajaran. Makalah Universitas Pendidikan Ganesha.
Refbacks
- There are currently no refbacks.