MULTIDIMENSIONAL DATA WAREHOUSE DENGAN MENGGUNAKAN MySQL
Intisari / Abstract
Dalam sebuah organiasi data adalah sebuah asset yang berguna untuk memutuskan suatu kebijakan, melakukan suatu kebijakan strategis, atau mengambil keputusan bisnis. Data diperoleh dari sistem atau aplikasi operasional yang terdapat pada organiasi. Perkembangan data membutuhkan pengelolaan yang pada akhirnya dapat dimanfaatkan untuk keperluan organisasi atau perusahaan. Data warehouse adalah suatu konsep dan kombinasi teknologi yang memfasilitasi organisasi atau perusahaan untuk mengelola dan memelihara data historis yang diperoleh dari sistem atau aplikasi operasional. Data warehouse mengumpulkan data historis yang kemudian dapat dijadikan sebagai bahan komprehensif bagi manajemen untuk dapat mengambil keputusan, analisis kebutuhan organiasi, hingga peramalan kondisi organisasi berdasar data. Untuk membangun Data warehouse banyak software yang dapat digunakan dengan memanfaatkan DBMS antara lain Mysql, SQL server , Oracle dan lainnya. Untuk merancang Data warehouse dimulai dengan kebutuhan berdasarkan proses bisnis suatu organisasi atau perusahaan yang kemudian menentukan model Data warehouse beserta arsitektur yang akan digunakan dan beberapa contoh pengaksesan data mutlidimensi pemanfaatan Data warehouse.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Darmawikarta.2007. Dimensional Data Warehousing with MySQL: A Tutorial Brainy Software Corp
Kimball,R.; & Merz, R.1998. The Data Warehouse Lifecycle Toolkit. Expert Methods for Designing, Developing and Deploying Data Warehouses. Wiley Computer Publishing, Canada.
Vincent Rainardi.2008. Building a Data Warehouse: With Examples in SQL Server. New York: après
Inmon, W.H.2002.Building the data warehouse.Third Edition.
John Wiley & Sons, Inc.
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.