Perancangan Alat Peringatan Dini Bahaya Banjir dengan Mikrokontroler Arduino Uno R3
Abstract
Bencana alam merupakan bencana yang tidak dapat di hindari, tetapi walaupun bencana tersebut tidak dapat dihindari, kita bisa mencegah banyaknya jatuh korban akibat bencana tersebut. Contoh nyata pada saat ini yaitu bencana banjir, sudah tidak asing lagi di negeri kita di setiap kota besar yang dilalui sungai besar sering terjadi banjir apabila musim hujan datang, yang setiap tahunnya memakan korban jiwa ataupun materi. Dalam kenyataanya sudah ada alat yang berfungsi sebagai sistem peringatan dini bahaya banjir yang bisa menghitung kecepatan naiknya air, namun di Waduk Darma Kuningan alat tersebut belum ada dan dipakai sebagai peringatan dini bahaya banjir. Maka dari itu timbul ide peneliti untuk membuat salah satu teknologi terapan yaitu alat yang berfungsi untuk peringatan dini bahaya banjir. Penelitian ini dilakukan di Waduk Darma Kuningan untuk pengambilan sampel indikator peringatan dini bahaya banjir. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan deskriptif. Alat peringatan dini bahaya banjir ini menggunakan Mikrokontroler Arduino Uno R3 dan sensor yang digunakan untuk mengukur ketinggian air yaitu sensor kapasitif, yang nantinya hasil pembacaan dari sensor kapasitif akan ditampilkan pada sebuah display Lcd 16x2 character.
Natural disaster is a disaster that can not be avoided, but even if the disaster can not be avoided, we can prevent many fall victims of the disaster. A concrete example is the current flood disaster, is not foreign in our country in every major city through which the great river often floods when the rains come, which annually casualties or materiall. In fact there are already tools that serves as an early warning system of flood hazards that can calculate the speed of the rising water, but at the Waduk Darma Kuningan instruments are not used as an early warning and flood hazard. Thus arose the idea of the researcher to make one of the applied technology is a tool that works for early warning flood hazard. The research this is from Waduk Darma Kuningan brass for EWI sampling flooding. By using a qualitative approach and descriptive.Arduino Uno microcontroller and sensors are used to measure the water level capacitive sensor, which will result from capacitive sensor readout is displayed on a 16x2 character lcd display.
Full Text:
PDFReferences
Arafat, Y., 2007, Konsep Sistem Peringatan Dini di Wilayah Bencana Banjir Sibalaya Kabupaten Donggala, Jurnal SMARTek, Vol 5, No 3, hal 166-173.
Magusti, R., Suwito, Rivai, M., 2006, Sensor Kapasitif Untuk Mengukur Ketinggian Permukaan Air Laut Menggunakan Mikrokontroler, Jurusan Teknik Elektro FTI- ITS, Surabaya.
Rismansyah, D., 2011, Pemberhentian Kereta Secara Otomatis Berbasis Mikrokontroler AT89S51, Skripsi, Jurusan Sistem Komputer, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Gunadarma, Jakarta.
Roberts, M. Mc, 2009, Arduino Starter Kit Manual, Earthshine Electronics.
Johanson, 2009, Capacitive Sensing Method and Application. Binus University, Vol 2, No 2, Jakarta.
Graham, B., McGowan, K., 2010, 19 Brain-Branding Bio Hack, McGraw-Hill.
Fauzi, R. R., 2011, Sistem Pengendali Robot Mobil Berbasis Mikrokontroler ATMega16 dengan RJ45, Skripsi, Fakultas Ilmu Terapan Politeknik Telkom, Bandung.
Refbacks
- There are currently no refbacks.