MEMBANGUN KEDEKATAN PELANGGAN MENGGUNAKAN SMS BROADCAST BERSALAMPADA MOMKIDS
Abstract
Pada masa sekarang ini persaingan bisnis yang semakin ketat memerlukan manajemen strategis yang inovatif untuk menghadapinya. Banyak cara dilakukan diantaranya memberikan suatu inovasi yang berbeda dari saingan. Memanfaatkan konsep pemasaran CRM (Customer Relationship Management) adalah langkah strategis untuk mendukung menghadapi permasalahan tersebut. Penerapan SMS (Short Message Service) Gateway sebagai teknologi yang digunakan untuk mendukung konsep CRM sangatlah efektif dan efisien. Hampir semua pelanggan memiliki handphone, sehingga SMS merupakan sarana yang bagus untuk menyampaikan informasi karena cepat dan sampai langsung ke pelanggan, disamping karena biayanya yang murah. Tujuan penelitian ini adalah untuk membantu manajemen atau karyawan MomKids dalam menyampaikan informasi kepada pelanggan khususnya member melalui SMS dengan pemberian salam dan nama dari nomor yang dituju diawal pesan untuk membangun dan menambah kedekatan dengan pelanggan karena SMS terkesan lebih personal. Dengan adanya aplikasi SMS Broadcast bersalam tersebut kegiatan promosi menjadi lebih mudah dan efisien.
Full Text:
PDFReferences
Teddy Markus Zakaria, Wijaya Budiman, 2009, Aplikasi SMS Pelanggan Untuk PD Wilis Teknik, Jurnal Infromatika Vol 5 No 1.
Trinoto, Indah Uli Wardati, 2012, Implementasi SMS Gateway dan SMS Broadcast Untuk Pelayanan Konsumen Pada CV.Tanjung Pinang Motor Pacitan, Jurnal Speed 13 FTI UNSA Vol 9 No2.
Gunawan, F. 2003. Membuat Aplikasi SMS Gateway Server dan Client dengan Java dan PHP. Jakarta : PT Elex Media Komputindo. Russel S Winer, 2001, A Frame Work For Customer Relationship Management, California Management Review Vol 43 No 4
Ardi Sanjaya, 2010, Sistem Pemesanan Paket Makanan Dan Penyampaian Informasi Produk Berbasis SMS Pada Restoran Cepat Saji, Skripsi, STT Cahaya Surya Kediri
Kellerek, 2000, Manual Reference AT Command Set for the SIEMENS Mobile Phone S35i, C35i, M35i.pdf
Refbacks
- There are currently no refbacks.