PERANCANGAN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN BAGIAN KEPEGAWAIAN PADA SMK MUHAMMADIYAH 1 BATURETNO

Aullya Rachmawati

Abstract


Pengelolaan sumber daya manusia juga sangat penting peranannya dalam suatu organisasi atau instansi. Dengan kemajuan sistem informasi tersebut sumber daya manusia juga akan lebih efisien dalam melakukan suatu pekerjaan. Salah satunya adalah pengelolaan data kepegawaian. Tahapan dalam perancangan system ini adalah analisis kebutuhan, perancangan model proses, analisis kebutuhan perangkat lunak dan desain system. SMK Muhammadiyah 1 Baturetno sampai saat ini sudah menggunakan sistem yang terkomputerisasi dalam mengelola data pegawai namun sistem tersebut hanya sebatas pengolah data saja, informasi yang dihasilkan belum digunakan sebagai dasar untuk pendukung proses pengambilan keputusan. Rumusan masalah yang ada dalam permasalahan ini adalah bagaimana cara mengembangkan sistem informasi kepegawaian yang sudah ada menjadi sebuah sistem informasi kepegawaian yang dapat mendukung proses pengambilan keputusan untuk pemberian reward and punishment?. Pengembangan sistem ini, selain dapat melakukan pengolahan data kepegawaian, output hasil dari system juga dapat membantu pengelola bagian SDM dalam pengambilan keputusan yang berhubungan dengan pemberian reward and punishment. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung ke tempat yang terkait dengan cara berkomunikasi langsung dengan responden atau pihak yang bersangkutan. Hasil dari pengolahan data yang utama yang digunakan sebagai dasar dalam proses pengambilan keputusan pemberian reward and punishment ini adalah laporan jejak rekam pegawai (JRP). Jika seorang pegawai melakukan banyak tindakan anprestasi/ pelanggaran maka pegawai tersebut nantinya akan diberikan punishment (hukuman). Begitu pula sebaliknya, jika pegawai telah mendapatkan banyak prestasi maka pegawai tersebut akan mendapatkan reward yang sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.


Full Text:

PDF

References


Rachmawati, Aullya. 2010. Perancangan dan Analisis Sistem Informasi Kepegawaian pada SMK Muhammadiyah 1 Baturetno. Yogyakarta.

Koniyo, Andri dan Kusrini. 2007. Tuntunan Praktis Membangun Sistem Informasi Akuntansi Dengan Visual Basic dan Microsoft SQL Server. Penerbit C.V Andi Offset. Yogyakarta

Sunyoto, Andi. 2006. Pemrograman Database dengan Visual Basic dan Microsoft SQL. Penerbit ANDI. Yogyakarta.

Kusrini. 2007. Strategi Perancangan dan Pengelolaan Basis Data. Penerbit ANDI. Yogyakarta

Gordon B.Davis. 1974. Management Informations Sistems : Conceptual Fundations, Structure, and Development, Tokyo : McGraw-Hill Kogakusha,Ltd. International Student Edition

Subarkah, Iman., Atika, Linda., Purnamasari, Susan Dian, 2012, Sistem Informasi Pendukung Keputusan Pemberian Reward Kepada Dosen Menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial,Vol.1 No.1, Palembang.

Damayanti, R.W., Hisjam, Muh., Setiadi, Haryono., 2008, Perancangan Sistem Informasi Kepegawaian Sebagai Pendukung Keputusan Daftar Urut Kepangkatan di Universitas Sebelas Maret dengan Metode RAD, Performa, Vol. 7, No.1:1-9.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.