PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PENGENDALI MAGNETIK BERBASIS MULTIMEDIA DI BLPT YOGYAKARTA

Muhammad Tofa Nurcholis, Agus Fatkhurohman, Henderi Henderi

Abstract


Sistem pembelajaran konvensional yang diterapkan pada BLPT Yogyakarta sebelum penelitian ini dilakukan kurang efektif dan cenderung membuat siswa jenuh. Untuk itu perlu adanya alternatif lain agar siswa lebih tertarik dan minat belajar siswa semakin meningkat. CD Interaktif merupakan salah satu cara yang bagus untuk mempermudah proses belajar dan mengajar dalam bentuk visual. Dengan CD interaktif minat belajar siswa diharapkan meningkat karena pembelajaran tidak hanya berupa material tertulis tetapi juga melalui media gambar, teks, audio (suara), animasi dan video yang berinteraksi dan mengintegrasikan dengan satu sama lain sehingga menghasilkan sesuatu yang lebih menarik dan hidup . Implementasi dari CD Interaktif dalam visualisasi materi pelajaran diharapkan dapat membantu siswa BLPT menyerap materi. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk membantu guru bidang studi dalam menyampaikan materi pelajaran dan memfasilitasi penyerapan siswa dalam materi pelajaran. Pembuatan media pembelajaran pengendali magnetik berbasis multimedia untuk siswa kelas XI di BLPT Yogyakarta menguntungkan karena dapat meningkatkan minat belajar siswa. Perangkat lunak yang digunakan dalam pembuatan Interaktif CD adalah: Adobe Flash CS3, Adobe Photoshop CS3, Adobe Audition 1.5.


Full Text:

PDF

References


Srikandi, Lista, 2012: Media Interaktif Oboeyasui Kanji 4sebagai Media Pembelajaran Kanji 4

Sodikin, Edi Noersasongko, Y. Tyas Catur Pramudi, ,2009: Jurnal Teknologi Informasi, Volume 5 Nomor 2, hal742, ISSN 1414-9999

Nurseto Tejo, Membuat Media Pembelajaran YangMenarik , Jurnal Ekonomi & Pendidikan, Volume 8Nomor 1, April 2011

Tugur Hadi, Media Pembelajaran dan ImplementasiBahasa dan Sastra, Prospektus, Tahun VII Nomor 2,Oktober 2009


Refbacks

  • There are currently no refbacks.