PEMODELAN BASIS DATA SIKAD(SISTEM INFORMASI AKADEMIK) PI DEL DENGAN METODE FCO-IM(FULLY COMMUNICATION ORIENTED INFORMATION MODELING)
Abstract
Perubahan aplikasi SIKAD melalui perancangan model data SIKAD dianggap perlu dilaksanakan. Hal ini dikarenakan basis data yang diimplementasikan tidak menggunakan konsep relasional dan mengalami permasalahan redudansi data sehingga dalam pengembangan aplikasi SIKAD seperti dengan adanya penambahan fitur aplikasi sulit dikembangkan. Yang menjadi ruang lingkup dan batasan dari Pemodelan Basis Data SIKAD(Sistem Informasi Akademik) PI Del dengan Metode FCO-IM (Fully Communication Oriented Information Modeling) ini adalah memperbaiki model data SIKAD untuk sub sistem pengelolaan nilai akademik mahasiswa (SSPNAM) dengan cara melakukan pengumpulan requirement, menganalisis dan evaluasi model data dan proses, mendesain kebutuhan target sistem, verifikasi hasil analisis dan desain, dan implementasi model data dengan metode FCO-IM.
Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah (1) Melakukan analisis terhadap basis data SIKAD yang lama. (2) Melakukan konfirmasi dan evaluasi terhadap hasil analisis dan requirement terhadap pihak kampus. (3) Merancang informasi dengan menjalani tahapan pada metode FCO-IM berdasarkan kebutuhan target sistem. (4) Implementasi informasi dengan penggunaan tools CaseTalk Versi 7.0 yang menerapkan metode FCO-IM (5) Verifikasi model data sesuai dengan faktor kualitas model data[10][15].
Hasil dari penelitian ini adalah perbaikan model konseptual basis data SIKAD dari sistem yang berjalan. Model konseptual dapat dikonversi menjadi skema basis data relasional dalam bentuk DDL Script. Hasil model data yang baru diverifikasi kembali terhadap konsep model data relasional yang ideal, dengan tidak adanya redudansi dan kebutuhan target sistem. Model data yang dihasilkan dari pemodelan dengan metode FCO-IM dapat disimpulkan 59% memenuhi model data yang berkualitas sehingga pemodelan FCO-IM masih harus ditinjau ulang dan dipertimbangkan sebagai alternatif pemodelan data selain pemodelan basis data dengan menggambarkan ERD.Full Text:
PDFReferences
Bakema, Guido., Zwart,Jan.,Pieter., Lek,Harm.,van.,der. 2002. Fully Communication Oriented-Information Modeling. HAN University, The Netherlands
Bakema,Guido., Zwart,Jan.,Pieter. 2006. Innovative information system modeling and development with FCO-IM. HAN University, The Netherlands.
Manoku, Elton., Bakema,Guido. 2005. Integrated Tool Support for Datawarehouse Design. HAN University, The Netherlands.
Zwart,Jan.,Pieter., Bakema,Guido. Advances in FCO-IM (1):Disconected and Overlapping Object Type Expressions, HAN University, The Netherlands.
Toby J. Teorey, Sam S. Lightstone, and Thomas P. Nadeau. 2006. Database Modeling and Design: Logical Design. San Fransisco: Multiscience Press, Inc.
Gordon B. Davis. 1998. Manajemen Information System, Conseptual Fondation Stucture and Development. New York:MacMilan, Inc.
Jogiyanto, HM. 1999. Analisis dan Desain Sistem Informasi. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset.
Budi Sutedjo Dharma Oetomo. 2002. Perancangan & Pengembangan Sistem Informasi, Yogyakarta, Andi.
SASMOJO Saswinadi. 2010 “Computer and Society”, Lecture Notes II. Hal 5,9.
Matthew West, 1996, Developing High Quality Data Models, EPISTLE, UK.
Silberschatz Abraham, Korth Henry F., Sudarshan S., 2006:Database Sistem Concepts, Fifth Edition. New York: McGraw-Hill Companies, Inc.
C. J. Date. 1999. An Introduction to Database Systems, Eighth Edition Addison.
Codd, E. F. 1971. Further Normalization of the Database Relational Model, San Jose IBM Research Report.
Elmasri, R., Navathe S. 2010. Fundamentals of Database Systems,Sixth Edition.
Moody, D and Shanks, G.2003: Improving the Quality of Entity Relationship Models: Experience in Research and Practice, Information Systems Journal, 619.
Refbacks
- There are currently no refbacks.