SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SEBAGAI ALTERNATIF PEMILIHAN JURUSAN CALON PESERTA DIDIK BARU (STUDI KASUS : SMK MUHAMMADIYAH MAGELANG)
Abstract
SMK Muhammadiyah Magelang, merupakan sekolah yang memiliki beberapa program keahlian, yaitu Akuntansi, Administrasi Perkantoran dan Multimedia.
Penjurusan Peserta Didik Baru masih bersifat konvensional atau menggunakan cara yang lama yaitu dengan cara meranking nilai rata-rata dari Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN). Penelitian ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dalam pengolahan data sehingga mempercepat proses
informasi penjurusan dan membantu Panitia PPDB untuk mempercepat proses penerimaan peserta didik baru kepada jurusan atau program keahlian. Metode penelitian yang digunakan penulis yaitu jenis penelitian studi kasus dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara, serta studi pustaka.. Solusi alternatif yang dirancang menggunakan metode pengembangan sistem waterfall yang menekankan kepada analisis dan desain dalam pemodelan sistem, sedangkan pengolahan data untuk penentuan program keahlian menggunakan metode CPI (Composite Performance Index). Sistem Pendukung Keputusan untuk Pemilihan Jurusan di SMK Muhammadiyah Magelang dengan Microsoft Visual Foxpro 9.0 mampu memberikan kemudahan dalam pengolahan data sehingga mempercepat proses informasi penjurusan dan membantu Panitia PPDB untuk mempercepat proses penerimaan peserta didik baru kepada jurusan atau program keahlian.
Full Text:
PDFReferences
Hafsah, dkk. 2008. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Jurusan di SMU dengan Logika Fuzzy. Seminar Nasional Informatika 2008 (semnasIF 2008)
ISSN: 1979-2328. Yogyakarta : UPN Veteran Yogyakarta, 24 Mei 2008.
Worang, S.D.N.L,dkk. 2013. Penerrapan Metode 360 Derajat dalam Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Jurusan SMA (Studi Kasus : SMA Negeri 1 Salatiga). Seminar Aplikasi Teknologi Informasi (SNATI) 2013 ISSN:1902-5022. Yogyakarta, 25 Juni 2013.
Umar,D.D. 2001. Komputerisasi Pengambilan Keputusan. Jakarta: PT Elex Media Komputindo
Marimin..2004. Teknik dan Aplikasi Pengambilan Keputusan Kriteria Majemuk. Cetakan Kedua. Jakarta : PT. Gramedia Widiasarana Indonesia
Ma'arif,M.S,dkk. 2003. Manajemen Operasi. Jakarta : Grasindo
Pressman,R.S.2002.Rekayasa Perangkat Lunak Pendekatan Praktisi (Buku 1), Yogyakarta : ANDI.
Refbacks
- There are currently no refbacks.