MODEL E-PLANNING UNTUK PEMERATAAN PEMBANGUNAN DI KABUPATEN OGAN KOMERING ULU (OKU) PROVINSI SUMATERA SELATAN

Ahmad Haidar Mirza

Abstract


Sejalan dengan perkembangan teknologi informasi yang berorientasi pada sistem komputerisasi yang sudah merupakan tuntutan disegala bidang maka hampir semua unit/intansi/lembaga pemerintah berupaya untuk memenuhi tuntutan tersebut. Untuk memenuhi kebutuhan informasi dalam proses menunjang proses pengambilan keputusan yang berdayaguna dan berhasilguna di lingkungan pemerintah daerah kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) agar pembangunan bisa terlaksana secara merata dan adil untuk semua lapiran masyarakat, maka perlu dibangun dan dikembangkan suatu Sistem E-Planning yang dapat mengakomodasi kepentingan pemerintah kabupaten OKU dalam penentuan prioritas pembangunan di wilayah kabupaten OKU untuk menciptakan efisiensi, efektivitas dan produktifitas, serta mendukung terciptanya integrasi, sinkronisasi, dan sinergi baik antar daerah, antar fungsi antara pusat dan daerah mengoptimalkan partisipasi masyarakat dalam mengupayakan penggunaan sumberdaya secara efektif dan efisien. Model EPlanning yang dirancang dan dibangun diharapkan akan memudahkan proses penyampaian input program perencanaan pembangunan mulai dari kecamatan, rentra SKPD. Perancangan dan pengembangan Model E-Planning ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif untuk menganalisa data, dengan mengikuti tahapan – tahapan dalam sistem siklus pengembangan sistem waterfall (SDLC).


Full Text:

PDF

References


Al-Bahra ., 2005, Analisis dan Desain Sistem Infomasi,Graha Ilmu, Yogyakarta

Aziz,Nana Abdul, 2012, Analisis Perencanaan Pembangunan Daerah Dengan Menggunakan System Lunak (Soft System), http://www.academia.edu/4005385

Britton, Carol., 2001, Object-Oriented Systems Development. McGraw-Hill

Jogiyanto, 2004, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Andi, Yogyakarta

Kroenke, David. 2006, Database Processing, Pearson Prentice Hall

Undang-undang no. 5 tahun 2004


Refbacks

  • There are currently no refbacks.