PEMBERDAYAAN IBU – IBU PKK MELALUI PENYULUHAN PENGELOLAAN SAMPAH RUMAH TANGGA DI RT 21 JERUKLEGI, TEGALTANDAN, BANGUNTAPAN

Septi Kurniawati Nurhadi, Rivga Agusta

Abstract


Pengabdian masyarakat merupakan suatu proses edukasi kepada masyarakat dengan tujuan untuk memperbaiki kehidupan masyarakat ataupun lingkungan sekitarnya. Kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dimulai dari bagian terkecil masyarakat yaitu keluarga akan berdampak besar kepada lingkungan. Dalam kehidupan bermasyarakat, terdapat lembaga sosial kemasyarakatan yang tumbuh dari bawah, dikelola oleh, dari dan untuk masyarakat agar terwujud keluarga yang sejahtera yang disebut PKK (Pembinaan Keluarga Sejahtera). Sasaran dari PKK adalah keluarga terutama ibu rumah tangga yang menjadi pusat dalam keluarga. Peningkatan jumlah penduduk dalam suatu wilayah secara tidak langsung berdampak pada peningkatan sampah. TPA (Tempat Pembuangan Sampah Akhir) Piyungan mengalami overload sampah dan akhirnya ditutup oleh warga sehingga membuat Yogyakarta dikatakan sebagai darurat sampah pada bulan maret lalu. Kegiatan penyuluhan pengelolaan sampah ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan warga RT 21 secara umum dan ibu-ibu PKK secara khusus dalam mengelola sampah rumah tangga serta dapat pula menjadi agen perubahan dalam masyarakat untuk lingkungan yang lebih baik. Dalam jangka panjang, diharapkan dapat memanfaatkan sampah sehingga menjadi kegiatan yang bernilai ekonomi tinggi. Selain itu, kegiatan ini dapat mengedukasi dan membangun budaya bersih dan sehat bagi masyarakat sehingga menurunkan resiko penyakit.

 

Kata kunci: pengelolaan sampah, penyuluhan, ibu – ibu PKK


Full Text:

PDF

References


Undang – Undang Republik Indonesia No 18 tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No 81 tahun 2012 tentang Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Rumah Tangga

Peraturan Presiden Republik Indonesia No 99 tahun 2017 tentang Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga

Fordian, Dian, dkk. 2017. Penyuluhan Metode Pembuangan Sampah Organik dan Sampah Non Organik bagi Rumah Tangga di Lingkungan (Studi Kasus RW 03 Desa Cisempur, Kec. Jatinangor). Dharmakarya : Jurnal Aplikasi Ipteks untuk Masyarakat. Vol 6, No. 3 : 129 – 135

https://www.gatra.com/detail/news/404737-Yogyakarta-Darurat-Sampah-Danais-Bisa-Jadi-Solusi, dilihat pada 1 April 2019

https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-4485906/sampah-menumpuk-di-kota-yogya-warga-khawatir-ada-penyakit, dilihat pada 1 April 2019

https://cdn.medcom.id/dynamic/content/2016/08/04/564832/Oud1RIXhk9.jpg?w=1024, dilihat pada 1 April 2019


Refbacks

  • There are currently no refbacks.