KOMUNIKASI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS MELALUI TERAPI VOKASIONAL: KREASI MEMBUAT KERAJINAN TANGAN DARI BARANG BEKAS

Erfina Nurussa’adah, Ali Mustopa

Abstract


Syarat mutlak berjalannya komunikasi secara efektif diantaranya adalah kondisi komunikan dan
komunikator yang memenuhi kesempurnaan pada reseptornya (indera) menjadi penentu berjalannya
komunikasi yang baik. Namun yang menjadi persoalan bahwa tidak semua individu memiliki kesempurnaan
perkembangan dalam aspek fisik maupun psikisnya. Hal ini dapat kita jumpai pada kasus anak
berkebutuhan khusus, dan salah satunya adalah tunagrahita. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan
kemampuan kognitif, kemampuan sosial dan kemampuan motorik siswa tunagrahita SLB Damayanti. Selain
itu pelatian keterampilan membuat kreasi kerajinan tangan dengan bahan bekas ini diharapkan dapat
membekali siswa SLB dan dapat menjadi bekal mereka ketika lulus nanti. Metode yang digunakan dalam
pengabdian ini adalah dengan memberikan materi dan pelatian dalam mengembangkakan kemampuan
kognitif, kemampuan sosial, kemampuan motorik, dan kemampuan kreasi kerajinan dengan menggunakan
terapi vokasional. Hasil dari pengabdian ini adalah perlunya peningkatan kemampuan kognitif, sosial dan
motorik siswa tunagrahita, dalam upaya pemenuhan kebutuhan yang menjadi hak anak dalam
perkembangan fisik dan sosialnya, dengan berbagai keterbatasan yang dimiliki. Selain itu untuk mendukung
segala keterbatasan yang dimiliki, perlu adanya bekal keterampilan yang dikuasai guna peningkatan
kualitas diri.
Kata kunci: Anak Berkebutuha Khusus, Tunagrahita, Terapi Vokasi.


Full Text:

PDF

References


Heward W. and Orlansky M, 1992, Exceptional

Children (4th ed), Macmillan, New York

Rachmayana D, 2016, Menuju Anak Masa Depan

yang Inklusif, PT. LUXIMA METRO MEDIA,

Jakarta Timur

Winda Gunarti, 2008, Metode Pengembangan

Perilaku dan Kemampuan Dasar Usia Dini,

Universitas Terbuka, Jakarta.

Ormrod, J. E, 2008, Psikologi Pendidikan Jilid 1.

Terjemahan oleh Wahyu Indianti. 2009, Erlangga,

Jakarta.

Sukintaka, 2001, Teori Pendidikan Jasmani, Esa

Grafika, Solo.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.