ANALISIS PENGUKURAN SELF PLAGIARISM MENGGUNAKAN ALGORITMA RABIN-KARP DAN JARO-WINKLER DISTANCE DENGAN STEMMING TALA

Jayanta Jayanta, Halim Mahfud, Titin Pramiyati

Abstract


Teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memiliki kemampuan yang memudahkan penggunanya untuk membuat, menyimpan dan menyebarkan informasi kepada pengguna lain yang membutuhkan. Kapasitas penyimpan data yang besar menjadikan ketersediaan informasi semakin baik. Ketersediaan informasi yang melimpah, tidak hanya memberi dampak yang baik karena kebutuhan informasi dapat diperoleh dengan cepat dan mudah, tetapi memberi dampak buruk dengan adanya praktek plagiarisme. Praktek plagiarisme yang muncul berasal dari lingkungan akademik, sehingga saat ini plagiarisme menjadi permasalahan penting, karena menyangkut hak kekayaan intelektual seseorang. Praktek plagiarisme yang tanpa disadari sering dilakukan adalah mencontek pekerjaan rumah atau tugas ujian yang dilakukan oleh mahasiswa. Deteksi untuk mengetahui adanya plagiarisme pada pekerjaan rumah atau jawaban ujian mahasiswa, dilakukan dengan cara memeriksa kesamaan tulisan pada setiap pekerjaan tersebut. Kesamaan kata dan kalimat pada satu jawaban dengan jawaban lain, akan mengindikasikan adanya plagiarisme. Penggunaan kata atau kalimat yang sama dapat juga dilakukan oleh seorang penulis pada karya tulis yang dibuat, hal ini mungkin terjadi karena adanya materi pembahasan yang saling bersinggungan, atau karya tulis yang dibuat merupakan kelanjutan dari karya tulis sebelumnya. Kata atau kalimat yang pernah dituangkan dalam satu karya ilmiah ini dan digunakan kembali pada karya ilmiah yang lain dianggap sebagai bentuk self-plagiarism. Menentukan adanya self-plagiarism pada sebuah karya ilmiah merupakan tujuan pembahsan topik pada makalah ini. Beberapa aspek yang dianggap dapat mempengaruhi adanya self-plagiarism yang digunakan adalah penggunaan algoritma deteksi kesamaan teks, topik pembahasan yang sama, bagian karya ilmiah yang diuji dalam pencarian tingkat kesamaan teks, dan jumlah kata. Algoritma yang digunakan dalam pengukuran kesamaan teks adalah algoritma Rabin-Karp dan Jaro-Winkler Distance, karya ilmiah yang digunakan sebanyak 3 buah, 2 diantaranya dibuat oleh penulis yang sama dan merupakan topik yang berkelanjutan, menggunakan bagian “pendahuluan” pada karya ilmiah sebagai bagaian yang diuji. Hasil yang diperoleh menunjukkan penggunaan algoritma Rabin-Karp menghasilkan ukuran self-plagiarism yang tinggi pada pengukuran yang menggunakan bagian “pendahuluan”. Jumlah kata sangat mempengaruhi hasil pengukuran dengan algoritma Rabin-Karp.


Full Text:

PDF

References


S. Sastroasmoro, “Beberapa Catatan tentang Plagiarisme *,” pp. 239–244, 2007.

Herqunanto, “Plagiarisme , Runtuhnya Tembok Kejujuran Akademik,” eJKI, vol. 1, no. 1, pp. 1–3, 2013.

M. P. Nasional, “permendiknas-no-17-tahun-2010_pencegahan-plagiat.pdf.” 2010.

A. Ali, “Textual Similarity,” Technical University of Denmark, 2011.

W. H. Gomaa, “A Survey of Text Similarity Approaches,” Int. J. Comput. Appl., vol. 68, no. 13, pp. 13–18, 2013.

F. Z. Tala, “A Study of Stemming Effects on Information Retrieval in Bahasa Indonesia.”


Refbacks

  • There are currently no refbacks.